Lombok Tengah – Lensa1620 – Sebagai salah satu bentuk kepeduliannya terhadap generasi muda bangsa, Batuud Koramil 1620-04/Praya Barat Pelda Saharudin memberikan pengetahuan tentang wawasan kebangsaan (Wasbang) kepada siswa siswi SMA dan SMK yang ada di wilayah Kecamatan Praya Barat Daya.
Pemberian materi wawasan kebangsaan ini, dilakukan dalam rangka penguatan pendidikan karakter bagi siswa SMA dilaksanakan di Aula SMA 1 Praya Barat Daya di Desa Darek Kecamatan Praya Barat Daya, pada Sabtu 3 Oktober 2020
Batuud Koramil 1620-04/Pelda Saharudin menjelaskan, wawasan kebangsaan tersebut harus dipahami sejak dini oleh generasi penerus bangsa. Ini penting menanamkan ideologi kebangsaan yang kuat dan rasa cinta tanah air serta mengetahui dasar negara Indonesia yaitu Pancasila.
Kegiatan tersebut dilakukan untuk membentengi para generasi muda dari pengaruh negatif informasi yang tidak benar yang bertujuan untuk memecah belah persatuan.
“Pemberian materi wawasan kebangsaan kepada siswa siswi SMA dan SMK ini merupakan wujud pembinaan kepada para generasi muda untuk menumbuhkan rasa Nasionalisme, serta membentuk disiplin dan juga memotivasi pelajar khususnya kepada para generasi muda, agar menjadi generasi-generasi yang baik kedepan. Sehingga, nantinya mereka dapat membangun bangsa serta terus mempertahankan keutuhan dan kesatuan Negara Republik Indonesia,” tutur Pelda Saharudin.

Terpisah Danramil 1620-04/Praya Barat Kapten Infanteri Made Genjong mengatakan kegiatan tersebut merupakan tugas TNI untuk memberikan pemahaman soal “wasbang” dan bela negara di wilayah teritorialnya.
Termasuk urgensi empat pilar kebangsaan meliputi yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka tunggal ika. “Tujuannya agar siswa/siswi dapat memahami dan mendalami arti dan makna serta nilai nilai sesungguhnya Pancasila dan UUD 1945,” katanya.
Hal ini juga, lanjutnya upaya menumbuh kembangkan kecintaan anak-anak bangsa terhadap tanah air serta rela berkorban bagi bangsa dan negara dan menjadikan Pancasila sebagai ideologi negara.
“Kita juga menekankan siswa/siswi selaku pemegang estafet kepemimpinan bangsa kedepan agar tetap konsisten serta memiliki mental dan karakter yang baik,” pungkas Kapten Infanteri Made Genjong.