Apel Konsolidasi Operasi Ketupat Gatarin, Dandim 1620/Loteng Bacakan Amanat Kapolda NTB


Lombok Tengah, Kodim 1620/Loteng – Dandim 1620/Loteng Letkol Czi Prastiwanto S.E.,M.I.Pol, bersama Kapolres Loteng AKBP Budi Santosa beserta jajaran menggelar apel konsolidasi dalam rangka operasi ketupat gatarin 2019 dan persiapan Pengamanan Sidang Perselisihan Hasil Penetapan Pemilu (PHPU) bertempat di lapangan apel Polres Loteng, Kamis (13/6).


Dandim 1620/Loteng Letkol Czi Prastiwanto S.E.,M.I.Pol Pada kesempatan apel itu, memberikan apresiasi atas kegiatan pelaksanaan tugas operasi ketupat gatarin 2019 kepada pihak Polres Loteng karena selama pelaksanaan tugas berjalan cukup lancar dan tidak ada hal-hal yang menonjol di wilayah Kabupaten Lombok Tengah.


“Kedepan kita masih melaksanakan tugas dalam rangka menjaga keamanan terkait sidang Perselisihan Hasil pemilihan Umum (PHPU) sebagai aparat keamanan kita bertanggung jawab penuh atas keamanan di wilayah Kabupaten Lombok Tengah,” ungkapnya.


Dalam Amanatnya Kapolda NTB, yang di bacakan oleh Prastiwanto yang sapaan akrabnya Dandim 1620/Loteng, yaitu kegiatan apel dalam rangka konsolidasi ini dilaksanakan untuk mengetahui sejauh mana pelaksanaan operasi ketupat gatarin 2019 baik dalam bentuk kesiapan personil maupun sarana pendukung yang telah bertugas sehingga, kegiatan operasi berjalan dengan optimal dan berhasil sesuai dengan tujuan serta sarana yang telah di tetapkan.


Menurutnya, pelaksanaan Operasi Ketupat Gatarin 2019 yang di mulai dari tanggal 29 Mei – 10 Juni ( 13 hari ) dapat berjalan sesuai dengan yang di rencanakan dan dapat di rasakan manfaatnya oleh masyarakat baik sebelum pelaksanaan hari raya Idul Fitri, pada saat Hari Raya Idul Fitri dan pasca Hari Raya Idul Fitri situasi Kamtibmas tetap terkendali, hal ini dapat terlihat dari data Laka Lalin pada Operasi Ketupat tahun 2018 dibanding tahun 2019, yaitu jumlah Laka Lantas tahun 2018 sejumlah 35 kejadian sedangkan tahun 2019 sejumlah 17 kejadian atau ada penurunan Trend (- 51%) sampai (-27%) kejadian.

Selain konsolidasi selesainya operasi ketupat gatarin 2019 kita juga harus Terus pertahankan kesiapsiagaan dan ke waspadaan seluruh personel dalam menghadapi setiap potensi gangguan sepanjang penyelenggaraan sidang PHPU, Serta jaga dan pelihara Soliditas dan Sinergitas antara TNI dan Polri serta seluruh Komponen Penyelenggara Keamanan serta hindari perilaku yang dapat menyencederai keberhasilan pelaksanaan tugas.